Sehari Setelah Hari Korupsi, Aku Selesai Skripsi




Beberapa tagline surat kabar, berita TV, dan bahkan gubernur Sulsel kemarin menyatakan bahwa kemarin adalah Hari Korupsi.

Sebagai orang mempelajari linguistik, saya agak bingung dengan istilah ini.
Kalau Hari Korupsi itu kan jadi seperti April Mop ya?
Satu hari bebas untuk korupsi, sama seperti April Mop yang satu hari bebas untuk berbohong.
Sama kayak Hari Balon Gratis di Bikini Bottom, saat Patrick & Spongebob nggak jadi dipenjara walaupun sudah memecahkan balon.

Tapi bukannya itu lebih bagus dari Hari Anti Korupsi ya?
Soalnya kalo Hari Anti Korupsi, kesannya cuma khusus hari itu aja kita harus anti korupsi.
Dengan kata lain, implikaturnya adalah: hari2 lain kita bebas korupsi.

Eh, frase "bebas korupsi" itu juga ambigu. Kan artinya bisa "bebas dari korupsi" atau "bebas untuk melakukan korupsi"

*sumpah gue penting banget ya bahas ini?

Ya udah deh, yang penting skripsi saya selesai. Senangnyaaaa XD

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

2 comments:

Anonim mengatakan...

Congratulation, dear~~

Rima Muryantina mengatakan...

terima kasih :')

Posting Komentar

say something :)